Resep Semur Ikan Bawal Enak Pedas Lezat dan Nikmat - Masakan Indonesia |
2 ekor ikan bawal tawar
1 batang serai, memarkan
gula dan garam secukupnya
1 buah jeruk nipis
4 sendok makan kecap manis
250 ml air
minyak untuk menggoreng dan menumis
Haluskan :
3 butir bawang merah
4 buah cabai merah keriting
2 cm lengkuas
½ sendok teh merica butir, sangrai
4 siung bawang putih
2 butir kemiri sangrai
Cara Membuat Resep Semur Ikan Bawal Enak Pedas Lezat dan Nikmat :
Buang sisik ikan, insang dan isi perutnya lalu cuci bersih dan potong 2. Lumuri ikan dengan air perasan jeruk nipis selama 15 menit lalu cuci bersih.
Lumuri ikan dengan sedikit garam lalu goreng dalam minyak panas hingga kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
Panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu halus, masukkan serai lalu masak hingga harum. Tuang air lalu beri kecap manis, gula dan garam secukupnya, aduk dan masak hingga mendidih.
Masukkan ikan, masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk hingga bumbu meresap dan Angkat.
Resep Semur Ikan Bawal Enak Pedas Lezat dan Nikmat siap disajikan.