Lezatnya Masakan Nusantara...

Resep Masakan Ayam Tangkap Aceh

Bahan bahan Resep Masakan Ayam Tangkap Aceh

Resep Masakan Ayam Tangkap Aceh
Resep Masakan Ayam Tangkap Aceh

     

  1. Ayam Potong atau sebaiknya menggunakan Ayam Kampung 1 ekor ukuran sedang (sekitar 800 gram sampai 1 kg). Cuci bersih dan potong sesuai selera atau kurang lebih sekitar 14-16 potong.
  2. Bawah merah lokal sebanyak 100 gram.
  3. Bawah putih sebanyak 3 siung ukuran besar. Bisa menggunakan bawang import atau lebih baik bawang lokal supaya lebih harum hasil jadinya.
  4. Kunyit secukupnya (sekitar 2 cm). Cuci bersih dan bakar.
  5. Asam Sunti sebanyak 2 pcs. Direndam dengan air sedikit sampai asam sunti lunak. Tiriskan sebelum dipakai untuk bumbu.
  6. Jahe, cuci dan kupas sebanyak kurang lebih 3-4cm.
  7. Merica butir sebanyak 10 pcs, atau bisa juga menggunakan merica bubuk.
  8. Batang serai sebanyak 3 pcs. Jangan lupa memarkan dulu.
  9. Gula Merah kurang lebih 50 gram. Potong menyamping atau disisir.
  10. Daun jeruk Purut sebanyak 6 lembar ukuran sedang.
  11. Air bersih secukupnnya atau kurang lebih seperempat liter.
  12. Minyak secukupnya untuk menggoreng.
  13. Garam Dapur beryodium sekitar setengah sendok teh kecil.

Bahan Rempah Ayam Tangkap

  1. Bawang Putih lokal 2 siung. Iris tipis tipis
  2. Daun pandan segar sebanyak kurang lebih 10 lembar. Iris halus halus.
  3. Batang Serai 2 pcs. Kupas dan ambil bagian putih tengahnya saja.
  4. Daun Salam Koja 10 lembar.
  5. Cabai Hijau ukurang sedang. Cuci bersih dan potong kecil kecil.
  6. Bawang merah lokal sebanyak 100 gram. Kupas kulitnya dan potong tipis tipis.
  7. Daun bawang 2 pcs. Potong tipis tipis.
  8. Daun kunyit sebanyak 5 lembar. Potong kecil kecil.

Cara Membuat Masakan Ayang Tangkap Spesial

  1. Haluskan 100 gram bawang merah, 3 pcs bawang putih, jahe, kunyit bakar, 10 butir merica, asam sunti dan setengah sendok kecil garam dapur.
  2. Ambil Panci ukuran sedang dan masukkan 50 gram gula merah, batang serai yang sudah dimemarkan, 6 pcs daun jeruk dan bumbu halus di atas.
  3. Masukkan seperempat liter air bersih dan potongan ayamnya. rebut dengan api kecil hinga daging ayamnya empuk. Jangan lupa sesekali diaduk supaya bumbu meresap dan tercampur sempurna.
  4. Setelah daging ayam empuk, angkat dan tiriskan terlebih dahulu sebelum di goreng.
  5. Ambil wajan dan isi dengan minyak goreng agak banyak (sampai semua daging ayam terendan minyak). Panaskan dengan api kecil.
  6. Goreng Ayam Tangkap sampai matang dan empuk. Tiriskan terlebih dahulu sebelum dicampur dengan bumbu rempahnya.
  7. Ambil satu wadah sajian yang cukup besar. Masukkan ayam goreng dan bumbu rempahnya. Campur sampai rata.